ORARI Gelar Special Event HUT Ke-16 Kabupaten Pringsewu
instruksi.co.id, Pringsewu – Memperingati sekaligus memeriahkan HUT ke-16 Kabupaten Pringsewu yang jatuh pada 3 April 2025, Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Pringsewu menggelar Special Event Station (SES) dengan tanda panggilan khusus 8H16PSW.
Ketua ORARI Lokal Pringsewu Dr. Fauzi (YB4SJB) mengatakan kegiatan SES dalam rangka HUT ke-16 Kabupaten Pringsewu ini diikuti para amatir radio anggota ORARI dari seluruh Indonesia melalui komunikasi dua arah pada band 40 meter frekuensi 7120 Mhz.
“Selain sebagai ungkapan rasa syukur atas HUT ke-16 Kabupaten Pringsewu, juga dalam rangka menjalin silaturahmi diantara seluruh anggota ORARI di seluruh Indonesia. Di samping untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan kemampuan berkomunikasi sesuai ketentuan yang ada,” kata Fauzi, Rabu (23/4/2025).
Melalui kegiatan SES ini pula, HUT ke-16 Kabupaten Pringsewu bukan hanya diketahui oleh masyarakat Pringsewu saja, namun juga diketahui dan bahkan mendapat ucapan selamat dari kalangan amatir radio dari seluruh Indonesia.
“Atas nama ketua dan jajaran pengurus beserta seluruh anggota ORARI Lokal Pringsewu, kami mengucapkan Dirgahayu Kabupaten Pringsewu. Semoga di usia ke-16 tahun ini, Pringsewu semakin maju serta masyarakatnya makmur dan sejahtera,” ucapnya. (*)