Satu Orang Korban Terluka, Anggota Pol PP Yang Tengah Berjaga Di Gedung DPRD Kabupaten Pesawaran

May 23, 2025

instruksi.co.id, pesawaran-Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pesawaran ambruk pada Jumat siang (23/5), menimbulkan sorotan tajam dari masyarakat.

Bangunan yang dibangun pada tahun 2015 itu diduga belum pernah direhabilitasi maupun dipelihara selama hampir satu dekade.

Dalam sebuah video berdurasi 1 menit 32 detik yang beredar luas di WhatsApp dan media sosial, tokoh masyarakat Mualim Taher menyampaikan kekecewaannya atas kondisi kantor DPRD tersebut.

“Ini Sekwan sepuluh tahun tidak pernah merehab. Sepuluh tahun tidak pernah direhab, ini hancur,” ucap Mualim Taher

Dalam video yang sama, terlihat Sekretaris DPRD Pesawaran, Toto Sumedi, berusaha meredam pernyataan Mualim dengan merangkulnya agar tidak terus menyampaikan kritik secara terbuka. Namun Mualim tetap melanjutkan kritiknya dengan menyebut jumlah anggaran yang besar di Kabupaten Pesawaran.

“Iya pak, APBD kita Rp1,3 triliun, masa kantor seperti ini tidak direhab sepuluh tahun. Ingat, rakyat Pesawaran besok PSU, satu hari lagi. Hancur dan menderita rakyat Pesawaran. Anggaran pembangunan Rp800 miliar, masak ngerehab ini nggak bisa?” tegasnya.

Mantan Bupati Pesawaran, Aries Sandi DP, turut angkat bicara. Ia mengonfirmasi bahwa pembangunan kantor DPRD Pesawaran dilakukan saat dirinya masih menjabat sebagai Bupati pada 2015.

“Iya, dibangun zaman saya masih jadi Bupati. Mungkin belum pernah direhab atau dipelihara, jadi ambruk sekarang,” ujarnya melalui pesan WhatsApp.
(Ansori.)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *