MA Nurul Hudah Pringsewu Kini Miliki Ekskul Jurnalistik
instruksi.co.id, Pringsewu – Seiring perkembangan kemajuan pendidikan moderen saat ini, tentunya haruslah di barengi dengan kualitas sumber daya manusia yang juga mumpuni dan mampu menerima kemajuan-kemajuan dibidang teknologi termasuk juga dunia medsos, digital atau internet. Itu tentunya peran jurnalis sangatlah diperlukan agar dapat memahai dan mengerti terkait pemberitaan yang sesuai dengan kode etik jurnalistik, sesuai fakta dan tidak mudah termakan berita hoak.
Dalam hal tersebut Madrasah Aliyah Nurul Hudah Pringsewu melaksanakan Pelatihan Dasar Jurnalistik Dan sekaligus melaunching Ekskul Jurnalistik MAS Nurul Hudah Pringsewu Priode 2024-2025. Mereka bekerjasama dengan Pengurus cabang (Pengcab) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Pringsewu, Sabtu, 24 Agustus 2024.
Ekskul Jurnalistik MAS Nurul Hudah Pringsewu ini di ikuti 23 siswa-siswi dari kelas XI dan XII yang secara resmi di launching oleh Tamim Fuaidy Abdillah, S.Kom selaku kepala sekolah Madrasah Aliyah Nurul Hudah Pringsewu ditandai dengan pengguntingan pita, didampingi Wiwid Ferdiawan, S.Pd selaku pembina ekskul jurnalistik dan Lutfi Bari Hasani, M.Sos, Sie Pendidikan Ponpes Nurul Huda Pringsewu serta Waka Kesiswaan MA Nurul Huda, Ani Novarianti, S.Pd.,
Sementara itu Wiwid Ferdiawan pembina ekskul jurnalistik yang juga pembina OSIS MA Nurul Hudah Pringsewu menyampaikan suksesnya kegiatan ini tentunya kerjasama dari semua stakholder MA Nurul Hudah Pringsewu semoga ini dapat bermanfaat.
“Momentum ini adalah momentum belajar yang sangat luar biasa, mari kita ikuti kegiatan ini dengan sebaik mungkin agar mendapatkan manfaat yang juga luar biasa dalam pelatihan dasar jurnalistik. Perlu diketahui dengan adanya pelatihan dasar dan launching ekskul jurnalistik ini kami bertujuan.
Yang pertama kita ingin mendirikan ekskul jurnalistik karena MA Nurul Hudah ini memiliki potensi yang sangat besar, yang kedua ranah-ranah jurnalis itu di era digitalisasi saat ini sangatlah penting untuk menumbuh kembangkan minat dan bakat terutama menulis atau berkarya di bidang kejunalistikan.
Dan diharapkan dengan adanya kerjaasama dengan pengcab JMSI Pringsewu ini dapat memberikan ilmu sehingga proses jurnalistik di MA Nurul Hudah Pringsewu dapat berjalan dengan baik,”harap Wiwid.
Senada dengan hal tersebut, Kepala MA Nurul Huda, Tamim Fuaidy Abdillah, S.Kom, sangat merespon baik dan mengapresisai dengan adanya pelatihan dasar jurnalistik dan launching ekskul jurnalistik ini dan bersyukur dapat bekerjasama dengan pengcab JMSI berharap program ini dapat secara berkesinambungan.
“Awalnya gambaran saya kecil waktu itu dimana kita menciptakan ekskul jurnalistik tujuanya untuk menambah literasi dan kreativitas anak-anak, endingnya adalah awalnya anak anak dapat membuat karya tulis atau buletin yang nanti akan dipasarkan di kelas kelas yang isi buletinya kreativitas anak-anak itu entah itu puisi,cerpen atau berita yang terjadi satu bulan terakhir. Tapi setelah kita bekerja sama dengan JMSI harapan saya menjadi luas , saya harap anak -anak ekskul jurnalistik ini kedepan dapat bergabung dalam menyumbangkan karya atau berita yang sesuai dengan kode etik jurnalis tentu juga yang agamis karena kita bisa berdakwah dan menyampaikan ilmu kita dan bisa menjadi amal soleh bagi kita.
“Mengapa hari ini kita melaunching ekskul jurnalistik, itu karena memang jurnalistik di MA Nurul Hudah Pringsewu memang belum ada maka kita buka ekskulnya dan ini ibaratnya adalah murid baru di MA Nurul Hudah Pringsewu jadi maari kita menyambut dan berperan didalamnya. Sementara itu MA Nurul Huda saat ini sudah terbentuk tujuh ekskul yakni Osis, Pramuka, Paskibra, Olahraga, Kaligrafi dan Hadroh,”pungkasnya.
Rowndown acara berjalan dengan lancar dari pembukaan peresmian launching hingga penutupan, kemudian acara dilanjutkan dengan materi diklat pelatihan dasar jurnalistik yang dipandu langsung oleh pengcab JMSI Pringsewu Syaifullah serta Hasbi Ato Illah beserta anggota.(Hikmah)