Kabiro Media instruksi.co.id  Way Kanan Ucapkan Selamat kepada Ayu Asalasiyah sebagai Plt. Bupati Way Kanan

March 12, 2025

instruksi.co.id, Way Kanan, – Rojali kepala biro media instruksi.co.id Kabupaten Way Kanan menyampaikan ucapan selamat kepada Ayu Asalasiyah yang resmi menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Way Kanan. Rabu(12/3/2025).

Pengangkatan Ayu Asalasiyah dilakukan oleh Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, di ruang kerjanya pada Rabu 12 Maret 2025. Ia ditunjuk sebagai Plt. Bupati Way Kanan menggantikan almarhum Bupati Ali Rahman yang meninggal dunia pada hari Senin 10 Maret

Dalam prosesi pengangkatan tersebut, turut hadir Pelaksana Harian (Plh.) Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Muhammad Firsada, serta Ketua DPRD Kabupaten Way Kanan, Reyal Kalbadi.

Kabiro media instruksi.co.id Way Kanan menyatakan harapannya agar Ayu Asalasiyah dapat menjalankan amanah dengan baik serta melanjutkan program pembangunan demi kemajuan masyarakat Way Kanan.

“Rojali Kepala Biro media instruksi.co.id Way Kanan mengucapkan selamat kepada Ibu Ayu Asalasiyah atas amanah baru sebagai Plt. Bupati. Semoga beliau diberikan kemudahan dalam menjalankan tugas dan terus bersinergi dengan semua elemen masyarakat untuk kesejahteraan Way Kanan,” ujar Rojali.

Dengan pengangkatan ini, Ayu Asalasiyah diharapkan dapat melanjutkan kepemimpinan dan memastikan jalannya pemerintahan di Kabupaten Way Kanan tetap kondusif serta berorientasi pada pelayanan publik.(Rojali)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *