Polres Way Kanan Siapkan Layanan Kesehatan Bagi Petugas Sorlip Surat Suara Pilkada 2024

November 4, 2024

instruksi.co.id, Way Kanan – Seksi Dokter dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Way Kanan Polda Lampung membuka posko kesehatan bagi para petugas pelipatan dan sortir surat suara Pilkada 2024 bertempat di KPUD Kabupaten Way Kanan. Senin (04/11/2024).

Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang didampingi Komisioner Bawaslu Sigit Dwi Suwardi, Sekretaris KPU Kabupaten Way Kanan Arifin S bersama Kabid Politik Kesbangpol Pemda Kabupaten Way Kanan Dedi Iskandar monitoring langsung layanan kesehatan tersebut.

Layanan pemeriksaan kesehatan gratis tersebut untuk menjaga kesehatan para petugas penyortir dan pelipat surat suara yang bekerja di Aula Kantor KPU Kabupaten Way Kanan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Way Kanan menurunkan 50 orang untuk proses sortir dan lipat (sorlip) surat suara Pilkada 2024. Proses sorlip selama lima hari ini sudah dimulai sejak tanggal 04 – 08 Nopember 2024.

Surat Suara dilipat ada dua puluh lima lembar dalam 1 ikatan untuk jenis surat suara Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Lampung serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Way Kanan sebanyak 6000 lembar dalam satu Box dan terdapat 12 pengawas yang telah dibentuk oleh KPU Way Kanan, masing – masing mempunyai tanggung jawab pada setiap kelompoknya.

Oleh karena itu, untuk memastikan para petugas pelipatan dan sortir dalam keadaan sehat pada saat melaksanakan tugasnya, Polres Way Kanan berinisiatif menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan gratis.

Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang mengatakan kegiatan layanan kesehatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat.

Layanan kesehatan bukan hanya diberikan bagi tenaga pelipatan surat suara yang telah bekerja dari pukul 08:00 s.d 17:00 WIB saja namun petugas KPU juga,”ungkapnya.

Ia menjelaskan, para petugas sortir dan lipat surat suara di dominasi oleh ibu -ibu, dan di tuntut selesai tepat waktu, maka perlu kita lakukan suport dan dukungan kesehatan, agar proses pelipatan surat suara berjalan dengan lancar.

Pihaknya berharap mudah mudahan dapat membantu dan dimanfaatkan dengan baik,” Kata Kapolres.

Sementara itu, Kasidokes Polres Way Kanan Bripka Adi Sugianto sebelum melakukan pemeriksaan kesehatan memberikan arahan kepada petugas pelipatan dan sortir, apabila ada yang sakit dan ada keluhan untuk melaporkan kepada tim Sidokes untuk kita berikan vitamin dan obat.

Sekretaris KPU Kabupaten Way Kanan Arifin S mengucapkan terima kasih sebesar – besarnya kepada Kapolres Way Kanan telah bersinergi membantu kelancaran penyelenggaraan Pilkada 2024.

Bentuk dukungan tersebut, para petugas sorlip menjadi prioritas oleh pihak Sidokkes Polres Way Kanan dengan penyediaan layanan pemeriksaan gratis hingga bantuan suplemen vitamin dan obat untuk menjaga daya imun tubuh pekerja.(Rojali/rls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *