Wakapolres Pringsewu Imbau Anggota dan Masyarakat Untuk Tidak Terlibat Judi Online

June 22, 2024

instruksi.co.id, Pringsewu- Wakapolres Pringsewu dengan tegas mengimbau seluruh anggotanya untuk tidak terlibat dalam aktivitas judi online. hal ini disampikan Kompol Robi Bowo Wicaksono saat memimpin apel pagi di mapolres setempat pada Sabtu (22/6/2024) pagi.

Di hadapan seluruh personel, perwira menengah dengan pangkat melati satu ini menegaskan bahwa ia tidak akan segan-segan menindak tegas setiap anggota yang terbukti terlibat dalam judi online baik sebagai pelaku maupun fasilitator. Langkah ini diambil sebagai bentuk komitmen untuk menjaga integritas institusi kepolisian dan memastikan kepercayaan masyarakat terhadap Polri tetap terjaga.

Tidak hanya itu, mantan Wakapolres Lampung Barat ini juga menginstruksikan seluruh anggotanya untuk aktif mengedukasi masyarakat agar tidak terjerumus dalam perjudian online. “Ikut judi online itu tindakan bodoh, karena melawan sistem yang sudah diatur untuk merugikan peserta. Mungkin di awal ada kemenangan, tapi pada akhirnya akan terus kalah hingga habis-habisan,” ujar Kompol Robi dengan tegas.

Kompol Robi berharap seluruh anggota Polres Pringsewu dapat menjadi teladan yang baik bagi masyarakat dan bersama-sama menciptakan lingkungan yang bersih dari praktik-praktik perjudian. “Kita harus menunjukkan bahwa kepolisian adalah institusi yang bisa diandalkan dan dipercaya oleh masyarakat. Mari kita jaga integritas dan profesionalisme kita,” tambahnya.

Pihaknya pun mengimbau kepada warga untuk bersama-sama memberantas berbagai jenis perjudian khususnya judi online yang tengah marak di masyarakat, karena selain bisa merusak perekonomian dan rumah tangga juga memicu terjadinya kasus kriminal lainnya seperti pencurian, kekerasan dan lain sebagainya.

Seperti diketahui orang yang sudah kecanduan judi akan melakukan berbagai cara agar bisa mendapatkan modal untuk bermain judi. Bahkan tidak sedikit kasus kejahatan yang pelakunya kecanduan judi online, belum lagi rumah tangga yang rusak akibat dampak permainan haram ini. (hikmah/rls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *